1
Suatu hari tiba-tiba ada burung berwarna biru yang masuk dan terperangkap di rumah kamu. Kamu memeliharanya dan terjadi suatu keanehan pada burung ini. Hari pertama si burung ini berubah warna dari biru menjadi kuning, hari kedua berubah lagi warnanya dari kuning jadi merah cerah, hari berikutnya berubah lagi dari merah cerah menjadi hitam. Menurut kamu apa warna si burung ini keesokan harinya. Pilih salah satu:
Tetap hitam
Kembali menjadi biru
Menjadi putih
Menjadi emas
Udah dipilih??? Nah sekarang mari kita cek jawaban kalian:
Tetap Hitam
kamu yang memilih ini cenderung bersifat pesimis, dan cenderung berpikir bahwa jika sebuah situasi menjadi buruk maka tidak akan pernah kembali normal. Mungkin kamu harus mulai berpikir "Jika situasinya sekarang begini buruk, maka ngga akan bertambah buruk lagi. Ingatlah bahwa setelah badai pasti akan ada terang. dan setelah kesulitan pasti ada kemudahan."
Kembali Biru
Kamu yang memilih ini bersifat optimis. Kamu percaya bahwa dalam hidup pasti ada kemudahan dan kesulitan. Tidak ada gunanya melawan kenyataan. Kamu menerima kekalahan dengan tenang dan membiarkan segalanya berlangsung sesuai jalurnya tanpa perasaan tertekan dan khawatir. Harapan ini menjadikan kamu menjalani gelombang tanpa terhanyut di dalamnya.
Menjadi Putih
Orang yang memilih ini bersifat tenang dan dapat mengambil keputusan yang baik dalam tekanan. Jika situasinya memburuk kamu cenderung merada lebih baik untuk membuang kekalahan dan mencari cara baru untuk mencapai sasaran daripada terus bergulat dengan kenyataan yang ada.
Menjadi Emas
Jika insting kamu menyatakan bahwa keesokannya berwarna emas, berarti kamu termasuk orang yang tidak memiliki rasa takut. Keadaan penuh tekanan bukan hal yang besar buat kamu karena kamu bisa tetap melakukan semuanya dengan baik seperti tanpa tekanan! Kamu sangat percaya diri, tapi hati2 jangan sampai sifat ini merugikan dirimu sendiri nantinya
2
Suatu hari kamu sedang pergi jalan-jalan ke daerah yang belum pernah dikunjungi sebelumnya. Kamu sangat kagum dengan sebuah rumah di daerah itu. Kamu pun sampai tertegun dan berdiri mematung memandangi keindahannya, namun kamu baru sadar bahwa pintu rumah itu setengah terbuka! Kenapa pintu itu setengah terbuka??
Rumahnya dirampok!
Pemilik rumah lupa mengunci pintu
Pemilik rumah di dalam sedang menyapu di sekitar jalan masuk
Apa pilihan kamu? Ayo, dipilih ya sesuai INSTING!
Rumahnya dirampok
Kamu selalu mempersiapkan diri untuk hal yang paling buruk dan ini menyebabkan kamu tidak mudah panik. Saat hal buruk terjadi kamu akan menarik napas dalam dan dapat meghitung mundur dari sepuluh, baru kemudian kamu bisa pingsan.
Pemilik rumahnya lupa mengunci pintu
Hal ini menggambarkan Kamu merupakan orang yang santai, bahkan dalam situasi genting sekalipun.
Pemilik rumah di dalam sedang menyapu di sekitar jalan masuk
Kamu tampak seperti orang yang santai, namun sebisa mungkin tidak pernah lengah.
3
Suatu hari kamu sedang jalan-jalan dan mendatangi sebuah pameran lukisan. Kamu tertarik dengan sebuah lukisan dan menatapnya dalam-dalam. Seorang asing datang mendekati kamu, ia lalu berkata:
"Lukisannya indah sekali ya!?"
"Apa pendapat Anda tentang lukisan ini?"
"Maaf, apakah Anda punya waktu?"
"Tahukah Anda, saya seorang pelukis lho!"
Yang mana jawaban kamu?? Pertanyaan ini menggambarkan sikap kamu dalam kesempatan bertemu orang, dan kesan yang kamu berikan saat pertama kali bertemu mereka.
"Lukisannya indah sekali ya!?"
Kesan pertama bagi setiap orang yang Anda temui adalah sikap bersahabat yang alami. Satu-satunya kehawatiran kamu adalah apabila orang tidak menanggapi kamu dengan serius pada awalnya.
"Apa pendapat Anda tentang lukisan ini?"
Kamu adalah orang yang suka mengira-ngira sifat orang lain saat pertama bertemu. Tapi orang lain dapat merasakan perasaan kamu ini, yang mungkin mempengaruhi reaksi mereka saat bertemu sama kamu.
"Maaf, apakah Anda punya waktu?"
bagi kamu setengah dari dunia ini tampak normal, sementara setenganya lagi tidak. Kamu menciptakan kesan buat orang lain kalo kamu hidup dengan pilihankamu sendiri dan tetap mempertahankannya wlaupun dianggap orng lain hal itu aneh atau nyentrik. kamu termasuk cuek, tidak memperdulikan apa yang orang lain rasakan atau pikirkan. Suka atau tidak, itulah sisi menarik kamu.
"Tahukah Anda, saya seorang pelukis lho!"
Di pertemuan pertama dengan orang lain kamu sedikit gugup dan ngga sabaran. Mungkin hal ini karena kamu berusaha terlalu keras untuk disukai oleh orang lain. Tapi makin keras kamu berusaha, kesan yang ditampilkan justru semakin buruk. jangan terlalu memaksakan untuk membuat orang lain berpikiran bahwa kamu hebat. Santai saja, orang akan lebih menyukai kamu yang lebih santai dan tenang.
4
Soal yang ini panjang. Siapkan alat kertas dan pensil. Yakin deh ini menarik en seru, hasilnya lucu. Cara mainnya tetep sama, tulis apa yang kamu pikirin pertama kali. Kalo harus menuliskan nama, tulislah nama orang yang kamu bener-bener kenal (misalnya sahabat, suami, adek, kakak, dll), kalo diminta menuliskan lagu, tulis yang pertama kali terlintas atau lagu yang sedang kamu suka. Setelah menjawab semua pertanyaan baru deh kamu bisa lihat arti dari permainan ini.
Udah siap? Yuk dilirik...!
Ambillah kertas dan pulpen yang sudah disiapkan
Tuliskan dari atas ke bawah angka 1-11 --> kayak kalo mau ujian dikte
Di samping no.1 dan 2 tulislah 2 angka yang kamu inginkan
Di samping no.3 dan 7 tulislah masing-masing 1 nama lawan jenis kamu (beda orang yah, yang cewe nulis nama cowo, yang cowo nulis nama cewe)
Di samping no.4,5,6 tulislah nama siapa saja (boleh teman ataupun keluarga) tulislah sesuai insting pertama kamu
Di samping no.8,9,10,11 tulislah judul lagu yang kamu inginkan (yang diinget/ yang lagi suka/ yang pertama kali terlintas).
Sudah semuanya???
Yoks kita cekibrott...!!!
Orang yang kamu sebut di no.3 adalah orang yang kamu cintai
Orang di nomor 7 adalah orang yang kamu suka, tapi engga berhasil mendapatkannya
Kamu sangat perduli dengan orang di nomor 4
Orang no.5 adalah orang yang mengerti kamu dengan baik
Orang no.6 adalah orang yang bikin kamu selalu beruntung
Lagu no.8 ditujukan untuk orang di no.3
Lagu di no.9 ditujukkan untuk orang no.7
lagu di no. 10 merupakan lagu yang mencerminkan pikiran kamu
Lagu di no.11 merupakan lagu yang mencerminkan perasaanmu tentang kehidupan.
No comments:
Post a Comment